Minggu, 22 Maret 2015

KAMERA PROSUMER SECOND

Kamera prosumer second, mungkin sedikit sekali kita menjumpainya. Lebih mudah dalam mencari kamera DSLR, karena sangat sedikit sekali kamera prosumer baru yang terjual sehingga membuat barang secondnya agak susah dicari. Dalam hal mencari kamera second, mungkin dibutuhkan pengalaman dan ilmu agar mendapat yang berkualitas. Harga yang terjangkau dibanding DSLR membuat kita mempertimbangkannya.

Penggunaa kamera ini sangatlah mudah, mirip dengan kamera digital yang penggunaannya tinggal bidik dan tekan tombol. Bila ingin seperti kamera DSLR yang bisa mengatur ISO, kecepatan bidik dan lain-lain, tinggal pindahkan ke mode manual. Dengan mencari kamera prosumer second, mungkin bisa lebih menekan biaya pengeluaran dibandingkan mencari yang baru. Namun harus lebih cermat dalam pemeriksaannya ketika akan membeli second.

Keadaan kamera prosumer second dari segi luar dan dalam perlu diperhatikan ketika kita memutuskan akan membelinya. Mulai pengecekan dengan cara melihat bagian luarnya, apakah masih mulus atau banyak terdapat goresan. Lalu bisa dicoba secara langsung, dengan menggunakan mode otomatis maupun manual. Apakah fokus otomatisnya bekerja dengan baik atau susah dalam mencari titik fokus. Setelah semua diperiksa, anda bisa memutuskan untuk membeli atau menawar terlebih dahulu sesuai dengan kondisi barang tersebut.

Banyak vendor ternama mengeluarkan produk kamera ini, seperti Olympus, Nikon, Canon, Fujifilm, Sony dan lainnya. Berbagai toko kamera prosumer second bisa kita lihat, baik toko kamera biasa maupun toko online. Dengan memakai teknologi internet, kita bisa menjelajahi toko online manapun. Namun, perlu diingat bahwa tidak semua toko online jujur. Dengan melihat referensi di sosial media, kita bisa mengetahui apakah toko tersebut benar adanya ataukah abal-abal. Selain itu dengan melihat nomor rekening dan nama rekening yang sesuai dengan nama toko, kita bisa sedikit lebih yakin bahwa toko tersebut benar-benar berkualitas.

Demikian berbagi sedikit ilmu tentang kamera prosumer second kali ini. Mungkin bagi yang pernah bertransaksi dengan toko online bisa merasakannya. Karena saya pribadi juga pernah bertransaksi dengan beberapa toko online, mungkin salah satunya dengan boskamera.com. Cukup lumayan bagus, antara spesifikasi di website dengan barang yang dikirim cukup sesuai. Selalu waspada dan mencari informasi sebelum anda melakukan transaksi.

kamera prosumer second

Tidak ada komentar:

Posting Komentar